-->

8 Cara Membeli dan Memesan Barang Online Lewat Chat WA

Berbelanja online saat ini sudah menjadi hal yang lumrah dilakukan oleh masyarakat. Bahkan membeli sesuatu secara online bisa jadi suatu alternatif pilihan utama daripada belanja secara konvensional. Memesan barang di online shop memang mudah dan praktis serta hemat waktu dan tenaga. Hal inilah yang membuat banyak orang lebih suka belanja online karena instan. Namun ternyata masih ada orang yang belum tahu cara membeli dan memesan barang online lewat chat WA (WhatsApp).

Ada banyak media yang bisa membantu kita dalam berbelanja online entah itu melalui tempat jual beli resmi seperti marketplace (Shopee, Bukalapak, Lazada, Tokopedia, Blibli) atau melalui penjual online di media sosial Facebook atau Instagram. Memesan dan membeli barang lewat chat WA biasanya harus kamu lakukan ketika akan berbelanja ke penjual di sosmed. Karena transaksi dilakukan secara langsung, maka dari itu penjual dan pembeli memerlukan media komunikasi salah satunya WA atau WhatsApp.

8 Cara Membeli dan Memesan Barang Online Lewat Chat WA

Cara untuk membeli dan memesan barang online lewat chat WA sangat mudah dilakukan oleh mereka yang sudah sering. Namun bagi sebagian besar orang yang belum pernah berbelanja online pasti rasanya akan berbeda. Terkadang orang yang seperti malah salah paham dengan penjual online ketika komunikasi yang membuat transaksi gagal. Maka dari itu, kamu yang jarang belanja online harus belajar dan terbiasa komunikasi dengan pedagang online.

Bagaimana Cara Membeli dan Memesan Barang Online Lewat Chat WA?

Buat kamu yang belum pernah berbelanja online sehingga merasa kesulitan ketika akan membeli dan memesan barang online lewat chat WA, kali ini wisklik akan membahasnya secara runtut buat kamu. Sebenarnya melakukan transaksi secara direct dengan penjual itu mudah asalkan menjalin komunikasi dengan baik. Berikut ini adalah tata cara untuk berbelanja online lewat chat WhtasApp yang bisa kamu simak.

Screenshoot Foto Barang Yang Akan Dipesan

Langkah pertama yang harus kamu lakukan sebelum memesan barang online lewat chat WA adalah dengan melakukan screenshoot atau tangkapan layar pada foto produk yang akan dibeli. Hasil screenshoot ini dapat kamu lampirkan saat memulai chat dengan penjual supaya barang yang kamu maksud mudah dipahami oleh penjual. Dengan adanya foto produk yang terlampir, maka proses transaksi akan jauh lebih mudah dan minim kesalahan komunikasi.

Tanyakan Apakah Stok Masih Tersedia

Kemudian langkah kedua yang bisa kamu lakukan dalam membeli barang online lewat chat WA adalah menanyakan kepada penjual apakah stok barang yang kamu maksud masih tersedia. Hal ini bertujuan agar kamu tidak kecewa ketika sudah membayar namun ternyata barang yang akan dipesan justru malah habis. Masalah ini sering dijumpai pada online shop besar yang punya banyak pelanggan sehingga untuk mendapatkan sebuah barang kamu harus rebutan dengan pembeli lainnya.

Jangan Lupa Tanyakan Ongkir ke Tempatmu

Jika barang yang kamu maksud sudah dipahami penjual dan stok barangnya juga masih tersedia, kini saatnya kamu melanjutkan ke tahap berikutnya. Yaitu menanyakan besarnya ongkos pengiriman atau ongkir dari tempat penjual ke rumahmu. Ini adalah hal penting yang harus diketahui supaya kamu tidak merasa terbebani jika ternyata ongkos kirimnya tinggi. Jangan lupa untuk meminta rekomendasi jasa ekspedisi mana yang tarifnya paling murah.

Bilang ke Penjual "Saya Akan Beli Ini"

Jika kamu sudah mengetahui dan sepakat dengan ongkos pengiriman barang, kini saatnya memulai transaksi jual beli. Ketika sudah yakin, maka bilang saja ke penjual "Kak, saya mau order yang ini" atau "Kak, yang ini mau saya beli". Sertakan juga berapa jumlah barang yang akan kamu beli apakah itu 1 buah, 1 lusin, 1 seri atau jumlah lainnya. Kemudian jangan lupa untuk memberikan keterangan terkait barang yang akan kamu beli entah itu ukuran, warna, bahan, merk dan lain sebagainya.

Minta di Total dan Tanya Nomor Rekening

Setelah kamu melakukan chat order seperti yang dibahas pada poin diatas, maka biasanya pesanan barangmu akan segera di proses oleh penjual kemudian memberikan total harga yang harus dibayarkan dan nomor rekening tujuan pembayaran. Nah jika penjual belum melakukannya, segeralah untuk minta ditotal seluruh belanjaanmu yaitu itu total harga barang beserta ongkirnya. Lalu tanyakan juga nomor rekening yang tersedia.

Baca Juga:
  1. 7 Cara Agar Tidak Tertipu Belanja Online Shop di Instagram
  2. 12 Tips Belanja Online Agar Menguntungkan Dan Memuaskan
  3. Inilah 12 Alasan Kenapa Orang Lebih Suka Belanja Online

Transfer Uang ke Nomor Rekenig Penjual

Setelah kamu mendapatkan total harga yang harus dibayarkan, maka langkah selanjutnya adalah membayarkan sejumlah uang tersebut ke rekening penjual. Jika disediakan banyak rekening, pilihlah bank yang tersedia di daerahmu atau bank yang kamu gunakan sendiri. Kamu bisa membayar melalui transfer ATM, mobile banking atau internet banking. Pilih yang menurutmu paling mudah untuk digunakan. Jika sudah, maka proses memesan barang online lewat chat WA hampir selesai.

Kirimkan Foto Bukti Transfer di Chat

Langkah berikutnya untuk menyelesaikan pembelian barang online lewat chat WA adalah mengirimkan foto bukti transfer jika kamu membayar lewat transfer ATM. Atau kamu kirimkan screenshoot bukti transfer jika kamu memilih bayar dengan cara mobile banking atau internet banking. Jika sudah mengirimkan bukti transfer ke penjual, maka akan dicek terlebih dahulu uangnya sudah masuk atau belum. Jika sudah masuk, maka barangmu akan di kirim.

Minta Resi Pengiriman Barang

Terakhir, selesaikan proses memesan barang online lewat chat WA dengan meminta resi pengiriman kepada penjual. Biasanya proses ini tidak bisa langsung saat itu juga. Umumnya resi pengiriman akan kamu dapatkan besok atau lusa setelah transaksi. Namun  untuk online shop besar yang mengirimkan barang secara massal, kamu butuh waktu hingga beberapa hari untuk menerima resi.

Tambahan: setelah mendapatkan nomor resi pengiriman, sebaiknya lakukan tracking untuk mengetahui barangmu sudah sampai mana. Lakukan tracking di website sesuai jasa kirim yang digunakan apakah itu JNE, J&T, TIKI, Sicepat dan lainnya. Jika dalam waktu lebih dari seminggu berang belum sampai, silahkan tanyakan ke penjual dan juga kantor jasa pengiriman yang digunakan.

Penutup

Itulah beberapa tahapan yang bisa kamu lakukan untuk membeli dan memesan barang online lewat chat WA. Dengan mempelajari tata cara tersebut, seharusnya kamu yang jarang berbelanja online jadi lebih mudah dalam melakukan transaksi. Ada satu hal yang perlu kamu perhatikan saat berbelanja online, yaitu berhati-hati dengan oknum-oknum tidak bertanggung jawab yang melakukan penipuan dengan kedok online shop. Jadi, pastikan kamu berbelanja online ke orang yang tepat ya.

8 Cara Membeli dan Memesan Barang Online Lewat Chat WA