-->

Perhatikan! Inilah 8 Cara Agar Mata Tidak Minus Saat Main HP

Handphone atau biasa disingkat HP adalah alat komunikasi yang tidak pernah bisa terlepas dari kehidupan manusia. Meski sangat memudahkan segala macam aktivitas, namun penggunaan HP yang berlebihan membawa dampak buruk yaitu menyebabkan mata minus. Radiasi layar yang dialami seseorang saat main HP dapat mengganggu kesehatan mata.

Main hp untuk berbagai macam aktivitas seperti chatting, bermain game, menonton video, berbelanja dan lain-lain boleh dilakukan asalkan masih dalam batas wajar. Bagaimanapun juga, kesehatan mata harus diperhatikan agar tidak sampai minus akibat memandang layar ponsel terlalu lama. Jika mata sudah minus akibat pemakaian HP yang berlebihan, maka akan sulit disembuhkan.

Perhatikan! Inilah 8 Cara Agar Mata Tidak Minus Saat Main HP

Saat ini, kasus mata minus akibat penggunaan HP yang berlebihan semakin bertambah. Tak pandang bulu, mulai dari anak-anak hingga orang dewasa pun terkena dampak akibat main HP ini. Agar mata tidak minus saat main HP, pencegahan memang harus dilakukan sedini mungkin. Bagaimanapun juga, mencegah lebih baik daripada mengobati.

Bagaimana Cara Agar Mata Tidak Minus Saat Main HP?

Mata minus akibat main HP secara berlebihan memang sulit untuk disembuhkan. Agar tidak sampai kejadian, maka harus dilakukan pencegahan. Kesadaran diri juga turut menentukan terhindarnya kerusakan mata yang permanen. Berikut ini adalah cara agar mata tidak minus saat main HP secara berlebihan? Berikut ini penjelasannya.

Jangan Main HP Sambil Tiduran

Banyak orang yang merasa asyik main HPsambil tiduran, padahal disisi lain hal ini dapat membuat mata jadi minus. Pada saat main HP sambil tiduran, secara tidak sadar HP akan mendekat ke mata karena tangan yang lelah menopang. Posisi tidur membuat pandangan mata lurus keatas sehingga otot mata harus bekerja lebih keras. Jadi sebisa mungkin hindari main HP sambil tidur agar mata tidak minus.

Perhatikan Durasi Main HP

Kalau sudah asyik main HP, pasti sampai lupa waktu hingga tidak memperhatikan berapa lama durasi kita menatap layar. Melihat layar HP hingga lupa waktu apalagi dengan durasi panjang dapat membuat kesehatan mata jadi terganggu bahkan bisa menyebabkan minus. Jadi cobalah untuk membatasi durasi penggunaan HP setiap harinya agar tidak melebihi batas wajar.

Jauhkan Layar Saat Main HP

Kebanyakan orang selalu sadar akan jarak aman untuk main HP saat mulai menggunakannya. Namun jika sudah asyik, mereka akan lupa dengan jarak antara layar dan mata hingga semakin dekat. Inilah kesalahan yang sering dilakukan banyak orang saat main HP. Cobalah untuk selalu menjaga jarak antara mata dengan layar ponsel agar mata tidak minus.

Gunakan HP Seperlunya

Untuk menghindari mata minus akibat main HP, sebaiknya anda gunakan HP seperlunya saja. Sebagian besar akitivitas kita memakai ponsel adalah untuk berselancar di dunia maya termasuk penggunaan sosial media seperti facebook dan instagram. Dengan memangkas aktivitas yang tidak diperlukan kita dapat mencegah kerusakan mata agar tidak minus.

Sesekali Pandang Objek Yang Jauh

Jika dirasa sudah menggunakan HP cukup lama, sebaiknya istirahatkan mata. Sesekali cobalah memandang objek dengan jarak yang jauh. Cara ini dilakukan supaya otot pada mata yang terlalu lama memandang jarak dekat menjadi lentur. Salah satu penyebab mata minus adalah otot mata yang telalu banyak digunakan memandang objek jarak dekat.

Baca Juga:
  1. 10 Langkah Mengatasi Anak Yang Kecanduan Nonton Youtube
  2. 7 Cara Mudah Mengatasi Dampak Negatif Youtube Pada Anak 
  3. Cara Menghemat Kuota Internet Saat Nonton Youtube

Atur Kecerahan Pada Layar

Kecerahan pada layar saat main HP perlu diperhatikan. Jangan lupa atur kecerahan pada layar hp agar mata tidak minus. Layar HP yang terlalu cerah dapat membuat mata cepat lelah karena terlalu banyak cahaya yang diterima. Cara terbaik untuk mencegah mata minus akibat cahaya layar adalah dengan mengubah pengaturan kecerahan menjadi lebih rendah.

Banyak Mengkonsumsi Buah dan Sayur

Seperti yang sudah kita ketahui bahwa nutrisi yang didapat dari makan dapat membuat kekuatan otot mata jadi lebih stabil. Salah satu hal yang bisa kita lakukan untuk mendapatkan nutrisi yang cukup yaitu dengan mengkonsumsi buah dan sayur seperti wortel, kubis, bayam dan brokoli yang kaya akan vitamin A. Pola makan yang baik juga turut membantu mencegah mata agar tidak minus karena main HP.

Konsumsi Suplemen

Cara lain yang bisa kita lakukan untuk membantu pencegahan mata minus karena terlalu banyak main HP adalah dengan mengkonsumsi suplemen untuk kesehatan mata. Pemakaian suplemen untuk menjaga kesehatan mata sebaiknya dikonsultasikan dulu dengan dokter. Sifatnya yang kimiawi membuat suplemen kesehatan mata tidak bisa dikonsumsi sembarangan karena bisa saja memiliki efek samping.

Penutup

Itulah beberapa cara yang bisa anda lakukan untuk mencegah agar mata tidak minus saat main HP. Perhatikan kesehatan mata anda sebelum terlambat. Meski HP dianggap sebagai alat yang memudahkan dalam kehidupan, namun kita juga harus mewaspadai terhadap dampak buruknya. Yang terpenting, jangan gunakan HP secara berlebihan. Segala sesuatu yang berlebihan itu pasti tidak baik.

Perhatikan! Inilah 8 Cara Agar Mata Tidak Minus Saat Main HP