Berbicara mengenai e-commerce, salah satu marketplace yang saat ini sering dijadikan pilihan utama oleh masyarakat dalam melakukan belanja online adalah Shopee. Kepopuleran Shopee dikalangan pembeli online digadang-gadang mengalahkan beberapa marketplace yang sudah berdiri terlebih dahulu seperti Bukalapak, Tokopedia, OLX, Lazada, Blibli dan lain-lain. Tidak heran jika Shopee kini menjadi tempat unggulan bagi para pedagang online dalam menjual barang dagangannya.
Bagi para pedagang online, berjualan di Shopee adalah hal yang cukup mudah bahkan banyak diantara mereka yang bisa memperoleh omzet hingga jutaan rupiah dalam sebulan. Tingginya jumlah penjualan tersebut tentu dipengaruhi oleh banyak faktor yang selama ini mungkin belum anda ketahui. Salah satu faktor tersebut adalah dengan cara memberi nama pada produk yang dijual di Shopee secara baik dan benar.
Selama ini masih banyak pedagang online di Shopee yang belum mengetahui betapa pentingnya memberi nama produk dengan baik dan benar. Pemberian nama yang baik pada produk yang kita jual di Shopee dapat membuat barang dagangan yang dijual cepat laku. Rata-rata para pedagang online di Shopee belum bisa memaksimalkan pemberian nama produk untuk membantu meningkatkan jumlah penjualan.
Padahal disisi lain, memberi nama produk yang kita jual di Shopee dapat dimaksimalkan dengan tujuan agar produk tersebut mudah dicari serta ditemukan oleh calon pembeli. Seperti yang kita ketahui bahwa setiap pembeli yang memilih Shopee sebagai tempat belanja selalu mencari barang yang dibutuhkannya melalui fitur pencarian yang sudah tersedia.
Pada kolom pencarian tersebut, seorang pembeli akan memasukkan beberapa kata kunci yang sangat relevan dengan apa yang mereka cari seperti halnya “Tas Selempang Wanita”. Setelah kata kunci tersebut dimasukkan, maka mesin pencari dari Shopee pun memilih dan memilah barang sesuai dengan kata kunci yang dimasukkan berdasarkan nama dari produk itu sendiri.
Disinilah kesempatan kita sebagai pedagang untuk memaksimalkan kinerja mesin pencari Shopee dengan memberikan nama produk yang strategis serta sesuai dengan apa yang nantinya akan dicari oleh pembeli. Teknik ini biasa disebut dengan SEO atau Search Engine Optimazion. Disini kita dapat memasukkan kata kunci yang biasanya digunakan oleh pembeli dalam mencari barang untuk dimasukkan kedalam nama produk yang kita jual.
Dengan begini, peluang produk yang kita jual untuk muncul pada setiap pencarian yang dilakukan oleh pembeli akan semakin tinggi. Tingginya impresi atau intensitas tayang dari produk yang kita jual di Shopee akan meningkatkan kesempatan produk tersebut terjual. Inilah alasan kenapa memberi nama produk dengan baik dan benar dapat berpengaruh pada produk sehingga cepat laku.
Memberi nama produk di Shopee dengan baik dan benar seperti ini adalah sebuah teknik SEO yang dapat kita gunakan untuk meningkatkan kesempatan produk kita agar mudah dicari dan ditemukan oleh pembeli. Untuk dapat memaksimalkan mesin pencarian, tentu kita harus menyisipkan dan menyusun beberapa kata kunci (keyword) pada nama produk agar mudah ditemukan oleh pembeli. Simak rumus berikut ini.
Pada rumus diatas kita bisa melihat bahwa ada empat urutan penempatan kata kunci (keyword) yang dapat kita jadikan sebagai acuan ketika akan membuat nama untuk produk yang kita jual di Shopee. Keempat urutan kata kunci nama produk tersebut diawali dengan jenis produk kemudian dilanjutkan dengan merk, lalu keterangan dan yang terakhir adalah kata promosi. Berikut ini Penjelasan lengkapnya.
Baca Juga:
Penutup
Itulah beberapa rumus urutan yang dapat anda jadikan acuan dalam memberi nama produk pada barang yang dijual di Shopee. Penjelasan diatas hanyalah satu dari sekian banyak faktor yang dapat menentukan suksesnya penjualan yang anda lakukan. Masih banyak faktor lain seperti gambar menarik, keunggulan produk, harga dan lain-lain yang dapat mempengaruhi minat pembeli. Maka dari itu jangan hanya fokus pada cara memberi nama produk namun juga perhatikan faktor lain seperti yang sudah disebutkan diatas.
Bagi para pedagang online, berjualan di Shopee adalah hal yang cukup mudah bahkan banyak diantara mereka yang bisa memperoleh omzet hingga jutaan rupiah dalam sebulan. Tingginya jumlah penjualan tersebut tentu dipengaruhi oleh banyak faktor yang selama ini mungkin belum anda ketahui. Salah satu faktor tersebut adalah dengan cara memberi nama pada produk yang dijual di Shopee secara baik dan benar.
Selama ini masih banyak pedagang online di Shopee yang belum mengetahui betapa pentingnya memberi nama produk dengan baik dan benar. Pemberian nama yang baik pada produk yang kita jual di Shopee dapat membuat barang dagangan yang dijual cepat laku. Rata-rata para pedagang online di Shopee belum bisa memaksimalkan pemberian nama produk untuk membantu meningkatkan jumlah penjualan.
Kenapa Memberi Nama Produk di Shopee Dengan Baik dan Benar Dapat Membuat Dagangan Cepat Laku?
Pertanyaan seperti ini sering kali terlintas dibenak para pedagang online yang berjualan di Shopee. Ini memang hal wajar karena banyak diantara mereka yang kurang paham terhadap cara menyusun dan mengurutkan nama untuk produk yang akan dijual. Kebanyakan pedagang hanya sekedar memberi nama sesuai dengan jenis produk yang dijual agar dapat tersampaikan kepada calon pembeli saja.Padahal disisi lain, memberi nama produk yang kita jual di Shopee dapat dimaksimalkan dengan tujuan agar produk tersebut mudah dicari serta ditemukan oleh calon pembeli. Seperti yang kita ketahui bahwa setiap pembeli yang memilih Shopee sebagai tempat belanja selalu mencari barang yang dibutuhkannya melalui fitur pencarian yang sudah tersedia.
Pada kolom pencarian tersebut, seorang pembeli akan memasukkan beberapa kata kunci yang sangat relevan dengan apa yang mereka cari seperti halnya “Tas Selempang Wanita”. Setelah kata kunci tersebut dimasukkan, maka mesin pencari dari Shopee pun memilih dan memilah barang sesuai dengan kata kunci yang dimasukkan berdasarkan nama dari produk itu sendiri.
Disinilah kesempatan kita sebagai pedagang untuk memaksimalkan kinerja mesin pencari Shopee dengan memberikan nama produk yang strategis serta sesuai dengan apa yang nantinya akan dicari oleh pembeli. Teknik ini biasa disebut dengan SEO atau Search Engine Optimazion. Disini kita dapat memasukkan kata kunci yang biasanya digunakan oleh pembeli dalam mencari barang untuk dimasukkan kedalam nama produk yang kita jual.
Dengan begini, peluang produk yang kita jual untuk muncul pada setiap pencarian yang dilakukan oleh pembeli akan semakin tinggi. Tingginya impresi atau intensitas tayang dari produk yang kita jual di Shopee akan meningkatkan kesempatan produk tersebut terjual. Inilah alasan kenapa memberi nama produk dengan baik dan benar dapat berpengaruh pada produk sehingga cepat laku.
Rumus Menyusun Nama Pada Produk Yang Dijual di Shopee Dengan Baik dan Benar Agar Cepat Laku
Dalam memberi nama produk yang akan kita jual di Shopee dapat anda lakukan dengan membuat susunan yang baik dan benar. Susunan nama yang akan kita gunakan berfungsi untuk meningkatkan jumlah tayangan produk kita, ketika seorang pembeli memasukkan kata kunci dikolom pencarian. Cara yang dapat kita lakukan adalah mengenali terlebih dahulu seperti apa struktur kata kunci yang biasanya digunakan oleh pembeli dalam mencari suatu barang.Memberi nama produk di Shopee dengan baik dan benar seperti ini adalah sebuah teknik SEO yang dapat kita gunakan untuk meningkatkan kesempatan produk kita agar mudah dicari dan ditemukan oleh pembeli. Untuk dapat memaksimalkan mesin pencarian, tentu kita harus menyisipkan dan menyusun beberapa kata kunci (keyword) pada nama produk agar mudah ditemukan oleh pembeli. Simak rumus berikut ini.
[Jenis Produk + Merk + Keterangan + Kata Promosi]
Pada rumus diatas kita bisa melihat bahwa ada empat urutan penempatan kata kunci (keyword) yang dapat kita jadikan sebagai acuan ketika akan membuat nama untuk produk yang kita jual di Shopee. Keempat urutan kata kunci nama produk tersebut diawali dengan jenis produk kemudian dilanjutkan dengan merk, lalu keterangan dan yang terakhir adalah kata promosi. Berikut ini Penjelasan lengkapnya.
Baca Juga:
- Daftar Gratis Ongkir Shopee Selalu Gagal? Ini Cara Mudah Untuk Mengatasi
- Strategi Pemasaran Produk Yang Sukses Ala Apple
- 7 Cara Meyakinkan Konsumen Agar Mau Membeli Produk Kita
Jenis Produk
Disini anda dapat mengisikan jenis produk yang anda jual secara rinci dan spesifik pada nama produk anda. Usahakan untuk memperkirakan kata kunci yang tepat dimana seorang pembeli akan mengetiknya di kolom pencarian. Sebagai contoh misalkan anda menjual sebuah baju, maka kata kunci yang harus anda gunakan tidak hanya “Baju”, akan tetapi dapat anda kembangkan secara rinci seperti “Baju Muslim Wanita Muslimah Lokal”.Merk
Ini adalah bagian yang cukup sederhana. Disini anda hanya diharuskan untuk menyebutkan merk dari produk yang anda jual di Shopee. Sebagai contoh baju yang anda jual bermerk Al-Amin, maka dapat anda tambahkan “Baju Muslim Wanita Muslimah Lokal Al-Amin”. Namun jika produk yang anda jual tidak memiliki merk tertentu, maka bagian ini dapat anda lewati. Memberi nama produk tanpa merk tetap bisa anda lakukan tanpa harus takut akan tidak maksimal.Keterangan
Pada bagian keterangan, anda diharuskan untuk menyebutkan berbagai macam informasi tambahan yang berpeluang akan dicari oleh para pembeli. Dibagian ini, anda dapat menyebutkan deskripsi singkat produk, ukuran produk, warna produk, ketebalan produk, panjang produk, dan lain-lain. Sebagai contoh adalah “Baju Muslim Wanita Muslimah Lokal Al-Amin Biru Muda Lengan Panjang Sutra Ukuran M”Kata Promosi
Pada tahap ini, anda dapat sedikit berbasa-basi untuk meyakinkan pembeli dengan meletakkan kata kunci yang bersifat persuasif sehingga dapat membuat seseorang tertarik. Anda dapat mengimbuhkan kata-kata seperti murah, berkualitas, jahitan rapi, tidak mudah kusut, warna tidak luntur, dan lain-lain. Sebagai contoh “Baju Muslim Wanita Muslimah Lokal Al-Amin Biru Muda Lengan Panjang Sutra Ukuran M Murah Berkualitas”Penutup
Itulah beberapa rumus urutan yang dapat anda jadikan acuan dalam memberi nama produk pada barang yang dijual di Shopee. Penjelasan diatas hanyalah satu dari sekian banyak faktor yang dapat menentukan suksesnya penjualan yang anda lakukan. Masih banyak faktor lain seperti gambar menarik, keunggulan produk, harga dan lain-lain yang dapat mempengaruhi minat pembeli. Maka dari itu jangan hanya fokus pada cara memberi nama produk namun juga perhatikan faktor lain seperti yang sudah disebutkan diatas.